5 Penyebab Insomnia dan Cara Mengatasinya




5 Penyebab Insomnia


Tidur merupakan sebuah aktivitas penting dalam mengistirahatkan badan serta pikiran. Mempunyai waktu tidur yang teratur tentu menjadi dambaan setiap orang, karena biasanya setelah bangun dari proses tidur selama 7 hingga 8 jam tersebut badan menjadi lebih bugar dari sebelumnya. Sayangnya ada sejumlah hal yang menyebabkan porsi tidur seseorang menjadi berkurang dan mengalami insomnia atau gangguan tidur di malam hari.


Insomnia seringkali membuat sebagain orang menjadi gelisah karena tidak kunjung menemukan cara yang tepat untuk segera terlelap. Padahal seperti yang banyak diketahui apabila jika terlalu sering mengalami insomnia dapat berakibat buruk pada kesehatan, khususnya bagian organ dalam manusia. Cara terbaik mengatasi insomnia adalah mengetahui terlebih dulu darimana gangguan tidur tersebut berasal.

Berikut 5 penyebab insomnia yang sering dialami oleh sejumlah orang.

 

 

 

 


1.      Terlalu banyak memikirkan sejumlah masalah

 

Masalah dalam hidup memang datang silih berganti. Memikirkannya sepanjang waktu dapat mengakibatkan seseorang menjadi stress serta depresi, terlebih jika dibawa ke tempat tidur. Keadaan pikiran yang belum tenang akan berdampak pada kondisi di mana seseorang susah tidur. Memilih cara instans dengan mengonsumsi obat tidur justru kurang baik bagi badan, terlebih jika aktivitas tersebut dilakukan hampir setiap hari. Hal ini justru dapat menyebabkan beragam penyakit hinggap dalam tubuh. Cara yang tepat mengatasi kondisi ini adalah dengan merileksan pikiran terlebih dahulu, yoga, atau melakukan sedikit perubahan dalam kamar seperti mengganti cat dinding dengan warna yang disukai. Selain itu kondisi kamar yang bersih serta rapi tentu akan membuat seseorang lebih nyaman untuk tidur.

2.      Keberadaan gadget di tempat tidur


Di zaman ketika kecanggihan tekhnologi semakin berkembang, keberadaan gadget seolah bukan suatu hal yang asing untuk ditemukan bahkan di tempat tidur sekalipun. Keberadaan gadget dengan segala fitur menarik tentu membuat siapa saja senang memainkannya sepanjang waktu. Namun, tidak jarang pula ditemui saking asiknya berkutat dengan benda satu ini seseorang menjadi lupa untuk tidur. Cara terbaik mengatasinya adalah dengan tidak membawa benda satu ini ke tempat tidur atau meletakkan jauh-jauh dengan mencabut baterainya.

3.      Pola makan yang tidak teratur


Kondisi yang sering dialami sejumlah orang adalah lapar menjelang tengah malam. Hal ini sebenarnya tidak baik, terlebih jika yang dikonsumsi adalah jenis makanan berat berupa nasi atau mie, karena sesungguhnya justru jatuh pada kondisi tidak bisa tidur. Untuk mengatasi hal ini adalah dengan mengganti makanan berat tersebut dengan buah, semisal apel atau pisang. Mengatur pola makan yang sehat seperti mengonsumsi buah, sayur, serta air minum yang cukup akan membuat badan menjadi lebih segar.


4.      Mengonsumsi kafein di malam hari


Untuk sebagian pecinta kopi rasanya kurang pas dan membuat kepala pusing jika terlewat meminumnya barang sehari. Menikmati kopi akan lebih baik di pagi hari karena bisa membuat kondisi mata menjadi lebih segar. Meminumnya di malam hari justru bisa membuat seseorang berada pada kondisi terjaga dan tidak susah tidur.

5.      Tidak pernah berolahraga


Malas berolahraga juga bisa menjadi pemicu seseorang mengalami insomnia. Olahraga selain merupakan aktivitas yang baik untuk kesehatan juga bisa membuat kondisi tidur menjadi lebih pulas. Cobalah dengan berolahraga ringan seperti jalan kaki di seputar komplek perumahan, melakukan yoga, atau jika memiliki waktu yang cukup luas berolagraga di tempat fitnes juga bisa menjadi pilihan yang baik.





Demikianlah sharing Keluarga Biru tentang 5 penyebab insomnia. Kalau sudah tau penyebabnya maka lebih mudah bagi untuk mengatasinya, semoga bermanfaat yaa.




5 comments

  1. Alhamdulillah sejauh ini saya jarang, mungkin hampir tidak pernah merasakan insomnia. Walaupun saya tipe orang yg jarang berolaharga kwkwk.

    ReplyDelete
  2. Saya sering insomnia apalagi pas banyak kerjaan. Ini membantu hehe

    ReplyDelete
  3. Wah, 4 dari 5 penyebab di atas saya alami. -_-

    ReplyDelete
  4. Saya gak pernah insomnia, cuma saya harus niat kalau mau tidur. Maksudnya sy hampir tdk pernah ketiduran :-D

    ReplyDelete
  5. 1.2. benar banget dah....penyebab saya susah buat tidur

    ReplyDelete

Popular Posts